Ditolak Vidal, MU Kembali Bidik Bintang Atletico


Manchester – Salah satu target buruan Louis van Gaal di bursa transfer musim panas lepas dari jangkauan Manchester United. Gelandang Juventus Arturo Vidal menegaskan penolakannya untuk bergabung ke Old Trafford dan tetap berhasrat membela Bianconeri. Sikap yang kemudian diamini General Manager Juventus, Giuseppe Marotta.


Menyusul penolakan tersebut, Setan Merah dikabarkan kembali mengalihkan perhatiannya pada target lawas, gelandang Timnas Turki yang bermain bersama Atletico Madrid, Arda Turan.


Pemain berusia 27 tahun ini merupakan pemain kunci dalam keberhasilan skuat asuhan Diego Simeone meraih gelar La Liga dan lolos ke babak final Liga Champions musim lalu. Gaya bermain Turan pun diklaim hampir mirip dengan style Vidal.


Sejatinya,Turan sempat menjadi buruan David Moyes di musim panas 2013 sebelum akhirnya mantan manajer Everton tersebut merekrut mantan anak didiknya di Goodison Park, Marouane Fellaini.


Saat ini, banderol Turan yang juga sempat diminati Liverpool dan Arsenal berkisar £ 32 juta atau sekitar Rp 640 miliar. Atau ongkos untuk mendatangkan Turan lebih murah £ 10 juta ketimbang fee yang harus dikeluarkan MU untuk Vidal.


Ketertarikan MU akan Turan boleh jadi ada benarnya. Hal ini tampak tersurat dari pernyataan agen Turan, Ahmet Bulut. “Arda bergabung bersama klub besar yang mempunyai target yang besar pula. Arda ingin menjadi bagian di dalamnya. Memang kami telah menerima sejumlah tawaran dari klub Inggris. Kita lihat saja nanti,” ujar Bulut.


Kabar terakhir menyebutkan jika Turan berhasrat tetap tinggal bersama Atletico seiring dengan keputusannya yang baru saja membeli rumah baru di Kota Madrid.





Halaman tips trick jumper phonsel ini akan selalu diperbaharui bila admin menemukan lagi pada persamaan yang mirip postingan : Ditolak Vidal, MU Kembali Bidik Bintang Atletico

Related Post

Random Post

Loading...

Tidak ada komentar