Everton vs MU, Sama-sama Ingin Menjaga Peluang


Siaran Langsung SCTV, Minggu (20/4) Pukul 22.00 WIB


Liverpool – David Moyes akan kembali ke Stadion Goodison, markas Everton, klub yang pernah 11 tahun dia tangani. Meski hapal betul setiap sudut stadion itu serta sangat mengenal sebagian besar anggota skuat “The Toffees” saat ini, pelatih Manchester United itu pastinya tak akan dengan mudah menaklukkan bekas klubnya itu.


Partai yang digelar Minggu (20/4) mulai pukul 22.00 WIB ini dipastikan bakal berlangsung seru. Pasalnya kedua tim sama-sama ingin meraih kemenangan demi menjaga peluang berlaga di kejuaraan level Eropa musim depan.


Bedanya, Everton bertekad memetik poin maksimal untuk memperbesar peluang lolos ke Liga Champions. Sementara MU ingin meraih tiga poin agar bisa tampil di Liga Europa musim mendatang.


Everton kini bertengger di urutan kelima namun hanya berbeda satu poin dengan penghuni urutan keempat Arsenal. Sementara MU, masih tercecer di urutan ketujuh berselisih enam poin dengan Tottenham Hotspur yang berada satu tingkat di atasnya dan sekaligus batas akhir tim dari Premier League lolos ke Liga Europa.


Manchester United (MU) mendapat kabar gembira dengan pulihnya striker andalan Wayne Rooney yang sebelumnya mengalami cedera jari kaki. Tanpa diperkuat Robin van Persie yang masih cedera hamstring, maka pemain berusia 28 tahun ini benar-benar menjadi tumpuan.


Namun dia harus bisa mengatasi tekanan dari publik Goodison Park yang dipastikan bakal menyambutnya dengan tak bersahabat. Sejak memutuskan hengkang ke Manchester United tahun 2004, Rooney memang selalu menjadi sasaran ejekan fan “The Toffees” setiap kali kembali ke bekas markasnya ini.


Kini hampir 10 tahun setelah kepergiannya, dia tampaknya masih akan mendapat perlakuan serupa. Sejauh ini, Rooney hanya mampu mencetak dua gol dalam tujuh kali tandang ke Everton dengan kostum MU.


Alex Ferguson, pelatih MU sebelum Moyes, pernah mengkritik Rooney yang tampil terlalu emosional setiap kali kembali ke Goodison Park.


Menurutnya, itu yang menyebabkan Rooney tak bisa tampil maksimal di sana. Dengan alasan itu pula, Ferguson pernah dua kali tak menurunkan Rooney dalam partai di kandang Everton.


Namun Moyes yakin kini Rooney sudah berbeda. “Dia baru saja menandatangani perpanjangan kontrak dan akan pergi ke Piala Dunia. Jika ada pemain yang siap bermain di pertandingan mana pun dan di stadion mana pun maka pemain itu adalah Wayne Rooney,” ujar Moyes.


“Saya ingat ketika Wayne kembali ke Goodison Park dan mencetak gol ke gawang kami. Saat itu dia tampil prima. Kini dia akan menjadi pemain andalan Inggris di Piala Dunia dan saya pun akan sangat mengandalkannya,” kata Moyes lagi.


Marouane Fellaini juga sudah kembali fit dan siap tampil membela “Setan Merah” setelah pulih dari cedera betis. Begitu juga dengan Juan Mata yang bisa kembali memperkuat tim barunya ini setelah dalam laga terakhir, melawan Bayern Muenchen, dia harus absen karena pernah membela tim lain (Chelsea) di kejuaraan yang sama musim ini.


Bek kanan Rafael juga masuk dalam daftar pemain yang harus berada di luar lapangan karena masih cedera. Jonny Evans rasanya tak mungkin diturunkan karena belum pulih benar dari cedera betis. Dia memang masuk skuat yang berangkat ke Everton tapi kemungkinannya sangat kecil untuk diturunkan.


Pelatih Everton Roberto Martinez mengakui Moyes sangat lekat dengan Everton. Namun dia sangat yakin dalam pertandingan kali ini Moyes tak akan mengingat romantisme 11 tahun keterikatannya dengan klub yang berbasis di Liverpool itu.


“David Moyes punya masa lalu yang hebat dengan klub kami dan itu akan selalu ada dalam benak semua orang. Namun saya pikir partai ini terlalu penting untuk dilewatkan tanpa poin maksimal,” ujar Martinez yang menggantikan tempat Moyes di Everton.


“Tiga poin akan sangat penting bagi kedua klub. Setelah peluit tanda pertandingan mulai ditiup, saat itulah kedua tim akan sangat fokus ke pertandingan,” kata pelatih asal Spanyol itu.


Di kubu Everton, kapten Everton, Phil Jagielka, baru mulai pulih dari cedera hamstring yang membuat harus absen dalam beberapa pekan terakhir. Dia masih butuh waktu untuk bisa tampil di lapangan. Bek belia, John Stones, akan kembali menggantikan perannya di lini belakang.


James McCarthy tampaknya bakal kembali mengisi starting eleven setelah absen saat kalah melawan Crystal Palace akibar cedera otot ringan. Namun dua gelandang lainnya Steven Pienaar dan Darron Gibson masih belum bisa tampil.


Perkiraan Susunan Pemain

Everton (4-2-3-1): 24. Tim Howard, 23. Seamus Coleman,26. John Stones, 15. Sylvain Distin, 3. Leighton Baines; 16. James McCarthy, 18. Gareth Barry; 11. Kevin Miralas, 20. Ross Barkley, 14. Steven Naismith; 17. Romelu Lukaku.

Pelatih: Roberto Martinez.


Manchester United (4-2-3-1): 1. David De Gea; 12. Chris Smalling, 4. Phil Jones, 15. Nemanja Vidic, 3. Patrice Evra; 16. Michael Carrick, 24. Darren Fletcher; 26. Antonio Valencia, 8. Juan Mata, 19. Danny Welbeck; 10. Wayne Rooney.

Pelatih: David Moyes


Empat Pertandingan Terakhir Everton

30/03/14 Premier League Fulham 1-3 Everton

06/04/14 Premier League Everton 3-0 Arsenal

12/04/14 Premier League Sunderland 0-1 Everton

16/04/14 Premier League Everton 2-3 Crystal Palace


Empat Pertandingan Terakhir Manchester United

29/03/14 Premier League Manchester United 4-1 Aston Villa

01/04/14 Liga Champions Manchester United 1-1 Bayern Muenchen

05/04/14 Premier League Newcastle United 0-4 Manchester United

09/04/14 Liga Champions Bayern Muenchen 3-1 Manchester United


Pertemuan Terakhir

04/12/13 Premier League Manchester United 0-1 Everton

10/02/13 Premier League Manchester United 2-0 Everton

20/08/12 Premier League Everton 1-0 Manchester United

22/04/12 Premier League Manchester United 4-4 Everton

29/10/11 Premier League Everton 0-1 Manchester United

23/04/11 Premier League Manchester United 1-0 Everton





Halaman tips trick jumper phonsel ini akan selalu diperbaharui bila admin menemukan lagi pada persamaan yang mirip postingan : Everton vs MU, Sama-sama Ingin Menjaga Peluang

Related Post

Random Post

Loading...

Tidak ada komentar