Fakta Unik Gol Brilian ala Bale


Madrid – Sensasional. Itulah puja-puji media massa dan publik menyikapi gol brilian yang dicetak Gareth Bale yang menjadi gol penentu kemenangan Real Madrid dari Barcelona dengan skor 2-1 di partai final Copa del Rey yang berlangsung di Estadio Mestalla, Valencia, Rabu (16/4) malam waktu setempat atau Kamis (17/4) dinihari WIB.


Selain mempunyai skill yang mumpuni dalam menggiring bola, ternyata Bale pun pantas disebut sebagai sprinter alias pelari cepat. Hal itu mengacu pada perhitungan yang dilakukan Deportes Cuatro.


Gol tersebut dicetak Bale ketika waktu normal pertandingan tinggal tersisa lima menit. Adalah bek Fabio Coentrao yang menyodorkan bola pada Bale sebelum dirinya melakukan aksi solo-run menuju gawang Barcelona.


Nah, dari titik menerima bola yang disodorkan Coentrao sampai garis gawang Azulgrana yang dijaga Jose Pinto, jarak yang ditempuh Bale mencapai 59,1 meter. Waktu yang dibutuhkan mantan bintang Tottenham Hotspur tersebut berdurasi 7,04 detik. Atau, rata-rata dalam satu detik, Bale mampu berlari sejauh 8,39 meter.


Lebih jauh, tambah Deportes Cuatro, selama melakukan sprint sejauh 59,1 meter dengan melewati kawalan bek Marc Bartra, Bale tercatat membuat 30 langkah dan 6 kali turnover sebelum melepaskan tendangan terarah yang meluncur di sela-sela kaki kiper Pinto.





Halaman tips trick jumper phonsel ini akan selalu diperbaharui bila admin menemukan lagi pada persamaan yang mirip postingan : Fakta Unik Gol Brilian ala Bale

Related Post

Random Post

Loading...

Tidak ada komentar