Fiorentina Menang, Napoli Tumbang


Thessaloniki – Salah satu wakil Italia di kancah Liga Europa, Fiorentina, hampir dipastikan melaju ke babak 32 besar. Di matchday ketiga penyisihan Grup K yang berlangsun di Toumba Stadium, Thessaloniki, Kamis (23/10) malam waktu setempat atau Jumat (24/10) dinihari WIB, La Viola mampu memetik kemenangan tipis 1-0 langsung dari tuan rumah PAOK FC.


Gol semata wayan kemenangan skuat asuhan Vincenzo Montella dihasilkan gelandang Juan Vargas tujuh menit sebelum turun minum tiba. Dengan hasil ini, Fiorentina menoreh rekor sempurna dari tiga pertandingan dan mengoleksi 9 poin sekaligus memperkokoh posisinya di puncak klasemen grup. La Viola unggul 5 angka dari rival terdekatnya Guingamp yang pada saat bersamaan meraih hasil imbang 0-0 di kandang Dinamo Minsk.


Sementara itu, di Stade Suisse, Bern, wakil Italia lainnya, Napoli secara mengejutkan tumbang di tangan tuan rumah BSC Young Boys dengan skor 0-2 (0-0). Dua gol kemenangan Young Boys dicetak Guillaume Hoarau di menit ke-52 dan Leonardo Bertone di injury time.


Di partai lainnya, Sparta Praha juga berhasil mencetak kemenangan kedua dengan menggunduli tuan rumah Slovan Bratislava 3-0. Dengan hasil ini, tiga tim: Young Boys, Sparta Praha, dan Napoli, sama-sama mengumpulkan 6 poin dari 3 pertandingan. Sparta Praha berhak duduk di puncak klasemen dengan keunggulan head-to-head.


Penulis: ME Gunawan/ED


Sumber:UEFA





Halaman tips trick jumper phonsel ini akan selalu diperbaharui bila admin menemukan lagi pada persamaan yang mirip postingan : Fiorentina Menang, Napoli Tumbang

Related Post

Random Post

Loading...

Tidak ada komentar